Selasa, 08 November 2011

Bonus dari Gubernur untuk Peraih Emas





Ini kabar gembira bagi atlet Sulsel yang berlaga di SEA Games XXVI/2011. Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin, Limpo menjanjkan akan menyiapkan bonus khusus jika berhasil mempersembahkan medali emas untuk Indonesia.

Syahrul yang ditemui wartawan, Senin, 7 November di Kantor Gubernur mengungkapkan, pemprov akan memberikan bonus. Bonus itu di luar yang diberikan pemerintah pusat melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Berapa nilai bonusnya? "Nantilah, kita belum bahas. Yang pasti tentu harus kita hargai perjuangan mereka," kata Syahrul.

Ada 19 atlet Sulsel yang memperkuat tim Merah Putih pada pesta olahraga se-Asia Tenggara tersebut. Mereka turun di delapan cabang olahraga.

Karate empat orang, dayung empat orang, panjat tebing dua orang, anggar dua orang, senam satu orang, kempo satu orang, tinju satu orang, takraw empat orang, plus empat pelatih.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Alifian Mallarangeng, menjanjikan setiap atlet Indonesia yang meraih emas di SEA Games ini akan mendapatkan bonus Rp200 juta.

Rencana Syahrul memberikan bonus kepada atlet, disambut baik karateka asal Sulsel, Faizal Zainuddin. Lelaki yang saat ini memperkuat tim karate Indonesia dalam SEA Games XXVI mengaku ini kabar yang sangat membanggakan.

"Kabar seperti inilah yang selalu ditunggu oleh atlet. Kita merasa dihargai bila mendapatkan bonus jika mendapat medali emas," ungkap Faizal.

Karateka yang turun pada kata beregu dan perorangan ini menjadi andalan Indoensia meraih medali emas. Menurutnya, pemberian bonus akan menjadi pemicu bagi atlet untuk mempersiapkan diri dan bertanding sekuat tenaga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar