Sabtu, 26 November 2011

WN Malaysia Hilang di GBK Sudah Kembali ke Negaranya

Ahmad Firdaus bin Arham, Warga Negara Malaysia yang  dikabarkan hilang usai pertandingan laga final sepakbola SEA Games antara Indonesia vs Malaysia di GBK, telah ditemukan dan telah kembali ke negaranya.
"Kita sudah koordinasi dengan Dubes Malaysia, orang itu sudah sampai di Malaysia dua hari yang lalu, dan tidak hilang. Dia sampai dengan selamat," ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Baharudin Djafar, Kamis (24/11/2011).
Terkait dengan dompet yang ada di kedubes Malaysia,  Baharudin menjelaskan, memang dompet itu hilang saat orang tersebut menyaksikan pertandingan. Dan ada yang menggembalikan ke Kedubes.
"Sudah di pastikan ke pihak Kedubes Malaysia orang itu sudah kembali, jadi tidak benar ada yang hilang," tegas Baharudin.
Seperti diketahui dalam pemberitaan sebelumnya, Pengurus Majelis Sukan Negara Malaysi (MSN), Shuki Harun mengatakan, salah satu pendukung Malaysia hilang usai menyaksikan final sepakbola SEA Games, pada Senin 21 November 2011 kemarin.
Shukri telah meminta bantuan pemerintah Indonesia untuk mencari keberadaan suporter tersebut. Ahmadi Firdaus bin Arham, 26 tahun dicurigai hilang setelah seorang warga mengembalikan dompet ke kedutaan Besar Malaysia di Jakarta. Dalam dompet tersebut ditemukan identitas Card milik Firdaus, Kartu Kredit CIMB, Maybank, SIM dan uang tunai 6 ringgit Malaysia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar